Jangan Salah Kaprah, Begini Cara Mengobati Sifilis hingga Tuntas

Jangan Salah Kaprah, Begini Cara Mengobati Sifilis hingga Tuntas

Klinik Apollo – Masih banyak orang-orang yang memahami bahwa cara mengobati sifilis dapat dilakukan dengan bahan-bahan herbal, padahal itu tidak dapat membunuh bakterinya sama sekali.

Treponema pallidum, bakteri penyebab penyakit sifilis atau raja singa bisa menginfeksi melalui hubungan seksual baik vaginal, oral, maupun anal. Infeksi menular seksual tersebut termasuk kondisi yang ganas karena dapat menyebabkan kematian.

Oleh karena itu, penting untuk mengatasi penyakit menular ini. Lantas, cara apa yang bisa dilakukan untuk mengobati sifilis? Berikut informasi lengkapnya!

>> Konsultasi Online Gratis di Sini <<

Cara Paling Efektif dalam Mengobati Sifilis

Sekalipun tergolong sebagai penyakit yang mematikan, sifilis tetap dapat disembuhkan selama bakteri penyebabnya belum terlambat dideteksi.

Tanpa pengobatan, penyakit yang bermula dari sifilis primer ini dapat meningkat ke tahap selanjutnya hingga merusak organ tubuh, salah satunya ialah bagian otak pengidap.

Adapun cara mengobati sifilis primer, sekunder, laten, dan tersier adalah menggunakan obat antibiotik tertentu. Dokter bisa memberikan obat tersebut dalam bentuk suntik.

Pada penderita primer dan sekunder, dokter akan menyuntikkan obat ke dalam otot, sedangkan pengidap tersier akan mendapatkan antibiotik melalui jalur infus.

Pengidap masih perlu menjalani pemantauan lebih dari dua tahun setelah mendapatkan pengobatan sifilis sampai tuntas.

Selama menjalani penyembuhan dan pemantauan, pasangan seksual juga perlu dipantau. Hal ini bertujuan untuk mencegah penularan penyakit sifilis.

Pengobatan Sifilis secara Alami

Pengobatan dengan obat-obatan tradisional atau herbal memang tidak dapat menyembuhkan penyakit sifilis secara total. Namun, dapat membantu meredakan gejala.

Berikut adalah beberapa obat herbal yang dapat membantu mengobati penyakit sifilis:

  • Sekam: tumbuhan ini dapat dimanfaatkan sebagai obat yang dapat mengatasi luka (chancre)  yang ditimbulkan raja singa. Oleskan tumbuhan ini di bagian kulit yang mengalami luka.
  • Sarsaparilla: tanaman yang kaya akan manfaat ini bisa dimanfaatkan akarnya. Sama seperti sekam, sarsaparilla dapat meringankan luka yang timbul di area yang terinfeksi.
  • Bunga terompet kuning: tumbuhan indah yang disebut sebagai bunga terompet kuning diyakini memiliki khasiat sebagai obat anti-sifilis dan penawar racun. Bagian pohon yang digunakan untuk pengobatan adalah kulit kayunya.
  • Plum hitam: Anda bisa menggunakan bagian akar dari plum hitam untuk mengatasi penyakit ini.

Ingatlah bahwa penggunaan obat herbal termasuk cara yang hanya membantu saja, tetapi tidak menyembuhkan penderita sifilis secara optimal. Jadi, langkah yang paling utama adalah perawatan medis.

Kapan Harus ke Dokter?

Penderita sifilis sebaiknya segera mencari bantuan medis jika mereka mengalami tanda-tanda penyakit ini. Beberapa tanda sifilis yang memerlukan perhatian medis segera adalah sebagai berikut:

  • Chancre (luka terbuka) di tempat penyuntikan atau di daerah tubuh lainnya.
  • Ruam atau bintik-bintik merah di kulit; demam, lemah, sakit kepala, atau nyeri otot dapat menyertai pengidap.
  • Pembengkakan kelenjar getah bening.
  • Gejala umum seperti kelelahan, demam, radang tenggorokan, dan kehilangan berat badan dengan sebab yang tidak jelas.

Segera berkonsultasi dengan dokter akan memungkinkan diagnosis dini dan pengobatan yang efektif.

Selain itu, jika Anda memiliki risiko tinggi terkena sifilis, seperti berhubungan seks tanpa kondom dengan pasangan yang tidak jelas status infeksinya, penting untuk melakukan tes secara berkala.

>> Konsultasi Online Gratis di Sini <<

Klinik Apollo, Tempat untuk Mengobati Sifilis, Harga Terjangkau

Sifilis, penyakit ini bisa meresahkan dan berbahaya bagi siapa saja. Ketika Anda menghadapi kondisi ini, kekhawatiran dan ketidakpastian mungkin telah menghantui, baik masalah fisik maupun emosional.

Sensasi gatal, nyeri, dan terbakar pada sifilis yang menyerang bisa sangat menggelisahkan. Anda mungkin bertanya-tanya mengenai tempat perawatan yang efektif, aman, dan privasi terjaga.

Klinik Apollo adalah jawaban untuk masalah Anda. Klinik Apollo merupakan tempat pengobatan yang memiliki dokter dan tenaga medis berpengalaman dalam mengobati sifilis.

Yang lebih menarik lagi, kami menawarkan perawatan dengan harga terjangkau sehingga Anda tidak perlu khawatir tentang biaya yang memberatkan. Sebelum itu, Anda bisa berkonsultasi secara gratis melalui link yang tertera.

About the Author: Yusuf Shabran